Cara Membuat Seblak Basah


Apa istimewanya seblak basah dibandingkan dengan seblak kering ?

Seblak basah memiliki keistimewaan yaitu kerupuk yang kenyal dibandingkan dengan seblak kering, keistimewaan yang dimiliki oleh seblak basah dikarenakan cara mengolah kerupuknya yaitu dengan memasukan kerupuk pada air mendidih dan didiamkan sehingga memiliki tekstur yang kenyal, selain itu seblak basah juga bisa diberikan makanan pendamping seperti bakso, sosis, atau pun kita berikan taburan bawang goreng dan daun banwang sebagai penambah manis seblak basah, tapi bagaimana sesungguhnya cara membuat seblak basah? 

Harus kita siapkan dari awal dalam membuat seblak basah adalah menyiapkan kerupuknya, masukan kerupuk mentah kedalam air yang mendidih, diamkan sampai kerupuk menjadi empuk dan segera tiriskan.

Lalu siapkan terlebih dahulu bumbu untuk membuat seblak, cabai rawit merah adalah bumbu yang paling utama untuk seblak basah ini, kita bisa membuat ukuran kepedasan dalam cara membuat seblak basah kita kali ini sebagai berikut, 3 cabai rawit merah untuk yang suka seblak basah dengan tingkat kepedasan rendah, 8 cabai rawit merah adalah untuk mereka yang suka seblak basah dengan tingkat kepedasan cukup dan 13 cabai rawit merah untuk mereka yang memiliki keberanian untuk mencoba seblak basah dengan ketingkatan pedas yang tinggi,

Cabai rawit tersebut dihaluskan bersama dengan 1:5 bawang putih dan bawang merah, sesuai dengan selera kita, jangan lupa kita juga harus ikut menghaluskan kencur dan kunyit, gunakan kencur dan kunyit sepanjangn 2 cm saja.

Siapkan penggorengan dan nyalakan kompor dan persiapkan untuk memanaskan minyak, setelah minyak panas, cara membuat seblak basah yang baik adalah dengan memasukan terlebih dahulu bumbu yang dihaluskan sehingga tercium bau harum yang muncul dari bumbu yang sudah di haluskan, selanjutnya masukan 1 buat telur dan aduk hingga rata dan telur matang.

Bersamaan dengan itu langsung kita masukan bakso dan sosis sesuai selera, dan kita masukan kerupuk yang sudah kita tiriskan diaduk bersamaan, agar tidak lengket berikan sedikit air, tambahkan garam, gula dan penyedap rasa, berikan sedikit kecap manis, masak hingga air mengental, setelah matang bisa kita tiriskan dan taburi daun bawang sebagai pelengkap makanan.
Previous
Next Post »

1 comments:

Write comments
lubena
AUTHOR
November 30, 2015 at 11:15 PM delete

wah anakku doyan banget ama seblak..bisa nyontek nih

Reply
avatar